Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tingkatkan Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat, Pemdes Lalombai Berhasil Realisasikan DD Tahap Satu 2024

Kamis, 14 Maret 2024 | Maret 14, 2024 WIB


ULUIWOI,MEDIAKOLTIM.COM-
Keseriusan Pemerintah Desa (Pemdes) Lalombai  Kecamatan Uluiwoi Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) Sulawesi Tenggara (Sultra)  dalam upaya meningkatkan Pembangunan dan ekonomi Masyarkatnya terus dilakukan. 

Melalui penggunaan  bantuan Dana Desa (DD) Tahun 2024 sejumlah kegiatan Pembangunan dan Pemberdayaan di Desa Lalombai dapat direalisasikan.


Mulai dari Perbaikan sejumlah Rumah Warga yang tidak layak huni melalui Atapnisasi bantuan Bibit ternak dan Pembangunan Pagar Gedung Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) serta Fasilitasnya.


Kepala Desa (Kades) Lalombai menuturkan bahwa untuk realisasi penggunaan DD Tahun 2024 ini dalam meningkatkan Pembangunan dan kesejahteraan Masyarakat di Desa yang diembanya ada beberapa item. Dan alhasil semua dapat berjalan sukses dengan baik.

"Tahun ini untuk kegiatan yang Kami lakukan melalui Dana Desa, pertama Bantuan Bibit Sapi Bali 20 ekor uuntuk  20 Kepala Keluarga (KK), kedua, Bantuan Atap Nisasi untuk 8 KK, dan yang ketiga Pembangunan Pagar PAUD serta Fasilitasnya,"jelas Kades Kepada Mediakoltim.com, Kamis (14/3/2023).


Untuk itu, dengan adanya bantuan tersebut sebagai Kepala Pemerintahan Desa pihaknya berharap kepada Masyarakat agar bantuan yang diberikan  dapat dimanfaatkan sebaik baiknya guna untuk peningkatan ekonomi masyarakat Desa Lalombai.

Dan khususnya Bantuan ternak, kata Kades, program ini akan terus dilanjutkan setiap Tahunnya, karena sesuai rencana Musdes Desa Lalombai akan dicanangkan menjadi salah satu di Kecamatan Uluiwoi menjadi Desa ternak.


"Insyah Allah Desa Lalombai Tiga Tahun kedepan akan menjadi Desa Ternak Untuk Wilayah Kecamata Uluiwoi,"harapnya.


Sementara itu, seiring dengan kebutuhan Daging yang terus meningkat dari Tahun ke Tahun maka hal ini tentu butuh pengembangan ternak khususnya Sapi, baik  sekarang  dan beberapa tahun mendatang, sehingga  pengadaan Bibit Sapi yang secara kualitatif dan kuantitatif yang masih sangat terbatas tentu butuh peningkatan.


Oleh karena itu, Pemerintah menyadari hal tersebut, sehingga salah satu program Pemerintah yang perlu didukung adalah pengembangan pembibitan ternak Sapi.

Penulis : Tim Red

×
Berita Terbaru Update