Pengerjaan pembangunan Pagar Sekolah PAUD di Desa Pehanggo Kecamatan Uluiwoi Kabupaten Kolaka Timur Provinsi Sulawesi Tenggara |
ULUIWOI,MEDIAKOLTIM.COM-Keseriusan Pemerintah Pusat (Pempus) dalam memajukan Desa terbukti membawa dampak besar terhadap kemajuan Pembangunan Desa dan kehidupan masyarakat Desa, mulai dari Pembangunan Infrastruktur Desa hingga kualitas sumber daya manusia (SDM) di Desa melalui Pendidikan semakin membaik sejak adanya anggaran Dana Desa (DD).
Sebagai bukti nyata program Dana Desa mampu mendorong kemajuan Pembangunan dan Pendidikan hingga di Desa terisolir seperti, terbangunnya salah satu Pembangunan Pagar PAUD di Desa Pehanggo Kecamatan Uluiwoi Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang nampak terlihat berhasil direalisasikan Pemerintah Desa (Pemdes) Pehanggo melalui pemanfaatan dan penggunaan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023.
Kepala Desa (Kades) Pehanggo, Masdin menuturkan bahwa pembangunan Pagar Kantor PAUD yang ada di wilayah pemerintahannya berhasil terealisasi sesuai dengan prencanaan melalui hasil (Musyawarah Desa (Musdes).
"Itu volumenya sepanjang 100 meter dari Dana Desa untuk anggaran tahun 2023 tahap satu,"jelas Kades kepada Mediakoltim.com baru-baru ini.
Kades juga berharap dibangunnya Pagar Kantor PAUD tersebut agar anak-anak lebih aman dan nyaman pada saat belajar dalam menyerap Ilmu pendidikan sesuai dengan Usianya dan begitupun pada saat istirahat.
"Dengan adanya Pagar ini, Anak-anak akan lebih terjaga karena mereka tidak akan lagi keluar masuk dari halaman Sekolah saat istrahat,"harapnya.
Laporan : Tim Red