Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Sebelum Dilantik, 83 Kades Terpilih di Koltim Diberi Pembekalan

Kamis, 05 Januari 2023 | Januari 05, 2023 WIB


 LALINGATO,MEDIAKOLTIM.COM- Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim)) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) menggelar pembekalan untuk 83  Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pilkades Serentak Kabupaten Kolaka Timur tahun 2022, di Aula Kantor Desa Lalingato, Kamis (5/1/2023).


Kepala Dinas (Kadis) PMD Koltim, Iwan Kara menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah  untuk pembekalan sebelum pelantikan, sebab tugas kepala desa sangat berat, sehingga perlu diberikan pembekalan agar lebih  memahami tupoksinya  selama menjalankan tugas 6 tahun ke depan dalam memimpin masyarakatnya.


"Semoga teman -teman Kepala Desa yang baru terpilih bisa memberikan informasi persiapan program apa saja yang akan mereka laksanakan, seperti BPJS kesehatan penataan perangkat Desa atau evaluasi,"imbau Kadis saat dikonfitmasi sejumlah awak Media usai memimpin kegiatan pembekalan.


Kemudian kata kadis, persiapan untuk proses pelantikan terkait apa saja yang akan dibutuhkan dan persiapan  tempat pelaksanaan pelantikan. 


"Dan itu akan dilaksanakan berdasarkan hasil koordinasi pimpinan kemungkinan besar,  pelaksanaan pelantikan kepala desa yang baru terpilih itu akan dilakukan di setiap kecamatan masing-masing dan dirangkaikan dengan pelantikan tim penggerak PKK,"sebutnya.


Untuk itu, Kadis mengharapkan agar kepala desa terpilih dapat  menjaga situasi dan kondisi wilayah dan hilangkan ego politik.


"Jangan ada sistem pengolompokan supaya bisa tenang nyaman dan aman,"saramnya.


Editor : Tim Red

×
Berita Terbaru Update