Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Hasil Koordinasi Bupati dengan Kementan, Koltim dapat Bantuan Ratusan Alsintan

Senin, 26 Desember 2022 | Desember 26, 2022 WIB

Ratusan Alsintan yang segera akan dibagikan kepada para Petani di Koltim oleh Plt. Bupati Koltim, Abd Azis, SH melaui Kelompok Tani, Senin (24/12) (Img : Medkot)

LALINGATO,MEDIAKOLTIM.com-
Guna nembantu Para Petani di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), sejumlah bantuan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) didatangkan di wilayah tersebut. Disebutkan  adanya jenis bantuan ini berkat hasil koordinasi Plt. Bupati Koltim, Abd Azis, SH dengan pemerintah pusat, melalui Kementerian Pertanian (Kementan).


Hal ini diungkapkan Kepala Dinas (Kadis) Perkebunan Koltim, Lasky Paemba dan Kepala Bidang (Kabid) Sarana Dinas Tanaman Pangan dan Pertanian Koltim, Hartono kepada Mediakoltim.com pekan kemarin.


"Iya jadi kan begini, saya sebutkan dulu jumlah dan  jenis bantuan yang  didatangkan yakni,  50 unit Traktor Roda 2, 50 Kultifator, 6 Traktor  merek Jhon Dheere  kemudian 10 Traktor roda 2  merek  Rotari, tiga  Mesin pemotong Padi atau grandong merek Combain, kemudian yang kita lagi tunggu ini mesin pengerin  gabah,"sebutnya.


"Nah ini kita tidak bisa pungkiri kalau ini adalah upaya yang dilakukan oleh Plt. Bupati Koltim, Abd Azis, untuk membantu para petani di Koltim,"tambahnya mengungkapkan.


Jadi kata Lasky, misalkan  ada pernyataan yang menyatakan adanya jenis bantuan ini karena usulan dari tahun 2021 itu salah karena  yang buat profosal dan antar ke Jakarta  adalah dirinya atas perintah atasannya.


"Pak bupati sendiri yang kirim ke direktur Alsintan  kemudian beliau sendiri yang telpon direktur Alsintan  dan bahkan Pak menteri beliau yang telpon dan minta,"jelasnya.


Ia menuturkan, penyaluran bantuan ini sasarannya semua melalui Kelompok Tani karena yang meminta usulan bantuan melalui Kelompok Tani, baik melalui Dinas Perkebunan maupun Pertanian dan Ketajanan Pangan.


"Jadi penyalurannya ada yang sudah kita serahkan,  pertimbangannya kenapa kita serahkan ? karena mereka pada saat itu sudah mau turun sawah dari pada mereka  turun sawah tdk ada alat lebih baik ktia kasih  saja,"terangnya.


Untuk itu, Ia mengharapkan agar bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Petani Koltim supaya  pertumbuhan sektor pertanian dalam arti luas perkebunan dan lainnya bisa meningkat.


"Kalau ada yang rusak Kami imbau tolong di perbaiki dan juga  jangan  disimpan kemudian jangan dikuasai sendiri satu orang yang artinya tetap di manfaatkan untuk kelompok,"imbaunya


Sementara itu, Kepala Bidangn (Kabid) Sarana Dinas Pertanian, Hartono membenarkan jika bantuan ini adalah hasil koordinasi Bupati Abd Azis dengan Pempus.


"Ini bukan usulan tahun 2021 tetapi upaya dari bapak Bupati berkordinasi ke Kementerian Pertanian, jadi Pak Bupati langsung  bertemu dengan  Pak Menteri dan Pak Dirjen,  sehingga direkomendasilah bantuan Alsitan ini,"akuinya.


"Namun kalau traktor roda dua kita langsung hibahkan ke Petani begitu juga dengan Kultifator Kami bekerja sama dengan Dinas Perkebunan karna kelompok kelompok  yang mendapatkan Kultifator ini otomatis kelompok perkebunan, makanya Kami bekerja sama dengan Dines perkebunan untuk mendistribusikan kelompok yang direkomendasikan oleh dinas perkebunan,"sambungnya.


Lebih lanjut, Kabid mengatakan, bahwa  pada  akhir tahun ini,  terkait pelaporan penyerahan Alsitan dari kementrian maka  pihak Dinas  telah berupaya.


"Makanya sebentar  ini  penyerahan secara simbolis oleh Bupati namun semua kelompok petani yang mendapatkan,  penerima  akan hadir hari ini dengan membawa para anggotanya,"tuturnya.


Ia juga mengungkapkan,  kalau sesungguhnya profosal sudah  banyak yang direalisasika meski  tidak semua diakomodir sebab ada juga yang  proritas untul kelompok-kelompok yang memang belum pernah mendapatkan atau sudah pernah tapi sudah beberapa puluhan tahun.


"Jadi perlu diketahui  adanya jenis nantuan ini, murni dari upayah Pak Bupati, demi untuk  meningkatkan produktitas pertanian kita dengan berkordinasi tingkat kementrian dalam hal kementrian pertanian,"sebutnya.


Oleh itu, dengan adanya bantuan ini, dirinya mengaprediasi Plt. Bupati Koltim dalam hal ini Abd Azis, kata dia, dirinya menilai  bupati sangat  luar sebab  kepeduliannya terhadap pertanian di Kolaka Timur dapat dilihat dan dirasakan Masyarakat, kendati belum lama menjabat tapi sudah banyak bantuan Pertanian yang diwujudkannya.


"Saya kan sempat juga pergi ke Jakarta ke Kementerian sempat berkordinasi terkait bantuan ini , ya paling Kami hanya di janji-janji paling mungkin tahun depan, tapi karna ini sudah kosong satunya Kita  yang ketemu pak Menteri lansung beliau di berikan bantuan bahkan pak menteri sendiri waktu itu hadir di Kolaka Timur sehingga patut kita apresiasi kepada bapak Bupati kita,"sanjungnya.


Reporter : Rapli

Editor : Darson

×
Berita Terbaru Update